• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Alumni UIN Alauddin Makassar Siap Bertarung Dalam Musda IPI Sulsel

    SuaraSulawesi.com
    Jumat, 13 Desember 2019, 08:15 WIB Last Updated 2019-12-13T01:15:34Z
     Alumni UIN Alauddin Makassar Siap Bertarung Dalam Musda IPI Sulsel

    JBN.CO.ID ■ Musyawarah Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Wilayah Sulawesi Selatan akan dilaksanakan di Makassar, pada 14 Desember 2019 mendatang. Berbagai nama bermunculan untuk memimpin organisasi kepustakawanan tersebut.

    Salah satu nama yang muncul adalah Kamaluddin Mantasa Bando yang tak lain adalah anak kemanakan Kepala Perpustakaan Nasional RI, telah menyatakan sikap untuk ikut bertarung di MUSDA IPI kali ini, Kamaluddin yang tak lain adalah salah satu alumni Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin Makassar.

    Suriadi, S.IP.,M.IP. Sekretaris Jendral Ikatan Alumni Jurusan Ilmu Perputakaan setelah dikonfirmasi, membenarkan bahwa salah satu alaumni Ilmu Perpustakaan akan bertarung di MUSDA IPI. Selain itu, dia juga akan mendukung penuh Kamaluddin untuk memenangkannya sebagai Ketua IPI Wilayah Sulsel.

    "Tentunya kami selaku Sesama Alumni Jurusan Ilmu Perpustakaan saling membantu untuk memenangkan menjadi ketua IPI," Ucapnya saat di konfiramsi melalui sambungan telpon.

    Kamaluddin tidak hanya memiliki skill mengelola organisasi akan tetapi memiliki networking yang luas terkhusus dibidang kepustakawanan, dengan dasar itulah sehingga membulatkan tekatya untuk bertarung sebagai ketua Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Wilayah Sulsel.

    Selain Kamaluddin Mantasa Bando, banyak nama yang diissukan akan ikut bertarung untuk merebut kursi 01 IPI Wilayah Sulsel.(Aidil)

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU