• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Camat Masamba Memberikan Contoh Melawan Covid-19, Begini Kata Ajie Saputra

    SuaraSulawesi.com
    Minggu, 22 Maret 2020, 21:19 WIB Last Updated 2020-03-22T14:19:21Z

    JBN NEWS ■ Sebagai langkah pencegahan penyebaran virus china atau covid-19, Camat Masamba, Ajie Saputra melakukan penyemprotan disinfektan.

    Penyemprotan tersebut dilakukan di sekitar halalaman dan dalam ruangan kantor camat Masamba di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kappuna, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Minggu (22/3/2020).

    "Ini sebagai langkah kita untuk melakukan pencegahan virus corona yang sèmakin ramai menjadi perbincangan publik," ujar Ajie kepada awak media.

    Camat Masamba melanjutkan, saya kira ini sesuai dengan standar bahwa seluruh fasilitas kerja kita juga harus di bersihkan.

    "Jadi ini salah satu upaya saya selaku camat Masamba untuk melakukan pencegahan menjaga supaya tidak tejadi penularan covid-19 (virus corona)," bebernya.

    Ajie juga mengatakan semoga dengan penyemprotan disinfektan ini, kita bisa terbebas dari penyebaran virus corona.

    "Kami juga berharap semua Bank yang ada di Kabupaten Luwu Utara serta kantor Pemerintahan, Kantor Swasta, para pelaku usaha dan semua pihak. Agar dapat melakukan menyemprot secara Mandiri," harapnya.

    Lanjut Ajie, Bagaimanana caranya kita mau menghimbau dan mengajak masyarakat, jika kita sendiri tidak memberikan contoh.

    ■ YP/JBN


    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU