NASIONAL - Timnas Indonesia U-23 sukses memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 (AFC Cup) 2024 setelah mengalahkan Yordania dengan skor telak 4-1 dalam laga penutup Grup A. Pertandingan yang digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha Qatar, berlangsung seru sejak menit awal. Minggu (22/04/2024)
Pada babak pertama, Indonesia mendapatkan hadiah penalti yang sukses dieksekusi oleh Marselino, membawa Garuda Muda unggul 1-0. Keunggulan bertambah lewat gol berkelas dari Witan Sulaiman, yang memanfaatkan umpan terobosan dari Rizky Ridho. Skor 2-0 membuat para suporter Indonesia semakin bersorak.
Tidak puas dengan itu, Marselino kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan gol kedua untuknya dan ketiga bagi Indonesia. Kedudukan menjadi 3-0 untuk keunggulan Indonesia yang semakin menegaskan dominasinya.
Yordania tidak menyerah begitu saja dan berhasil memperkecil kekalahan dengan gol bunuh diri dari pemain Indonesia, membuat skor menjadi 3-1. Namun, harapan Yordania untuk bangkit kandas ketika Komang Teguh berhasil mencetak gol melalui sundulan yang sempurna, menjadikan skor 4-1 hingga peluit akhir berbunyi.
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-23 memastikan diri sebagai runner-up Grup A dan melangkah ke babak perempat final mendampingi Qatar. dengan penuh semangat Mereka berhasil menunjukkan performa yang mengesankan dan kini menjadi salah satu tim yang patut diperhitungkan dalam perjalanan menuju gelar juara. Selamat untuk Timnas Indonesia U-23.
Jurnalis: Ismet