• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Semarak 10 Muharam 1446 Hijriah di Desa Gunung Karamat: "Semangat Baru Umat Bersatu"

    NUSANTARA NEWS
    Selasa, 16 Juli 2024, 10:56 WIB Last Updated 2024-07-16T05:15:52Z

     


    SUKABUMI | NUSANTARANEWS - Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam, 10 Muharam 1446 Hijriah, masyarakat Desa Gunung Karamat menggelar rangkaian acara yang berlangsung meriah dan penuh antusiasme, dengan mengusung tema "Semangat Baru Umat Bersatu".


    Kegiatan ini dimulai sejak pagi dengan persiapan, pada siang hari, karnaval yang dimulai dari rumah kepala desa hingga di titik kumpul yaitu di lapangan depan kantor desa gunung karamat, setelah itu, dilanjutkan dengan santunan, serta pengajian oleh Ustadz KH. Oleh Solihin, dan diakhiri dengan pesta petasan. Senin ((16/07/2024)



    Kepala Desa Gunung Karamat, Subaeta, menyampaikan dalam wawancaranya bahwa peringatan 10 Muharam ini merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan oleh masyarakat Muslim di desa tersebut. "Kegiatan ini bukan acara wajib, tetapi sudah menjadi rutinitas tahunan yang dilakukan oleh masyarakat yang beragama Islam. Dalam acara Tahun Baru Islam ini, biasanya kami, pemerintah desa, berkolaborasi dengan masyarakat untuk mewujudkan serta menunjukkan kepedulian terhadap kegiatan keagamaan," ujarnya.



    Subaeta juga menjelaskan bahwa acara pawai obor yang biasanya dilakukan pada tanggal 1 Muharam tahun ini kurang maksimal karena bersamaan dengan acara di kecamatan, yang mengharuskan desa untuk mengirimkan perwakilan. "Untuk peran remaja, sangat antusias. Kegiatan seperti ini tidak wajib, tetapi kami dari pemerintah desa dan para pemuda serta mahasiswa yang sedang KKN di Desa Gunung Karamat dari Universitas Nusa Putra, serta keterlibatan SMP Nurul Karomah yang memang kita siapkan untuk mengisi acara," tambahnya.


    Lebih lanjut, Subaeta menyatakan harapannya agar ke depan kegiatan keagamaan tetap berjalan dengan baik, dan pemerintah desa hanya sebatas mendukung dan memfasilitasi. "Kegiatan ini murni kesadaran dari masyarakat," katanya.



    Di tempat yang sama, Babinsa Desa Gunung Karamat, Sertu Dedi Ahmad, mengungkapkan bahwa peringatan 10 Muharam ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi di antara umat Muslim. "Kami berharap masyarakat betul-betul melekat dan menjiwai perjuangan Nabi Muhammad SAW. Saya sebagai Babinsa turut menyukseskan kegiatan ini dalam hal keamanan agar lebih tertib dan nyaman di Desa Gunung Karamat. Alhamdulillah, semua berjalan lancar tanpa kendala," ujarnya.



    Sementara itu, Ketua KKN dari Universitas Nusa putra yang mewakili menambahkan, acara ini sangat luar biasa karena dihadiri oleh semua usia. Ini adalah pengalaman pertama dalam kuliah ketika kita harus turun di tengah masyarakat. Desa Gunung Karamat ini luar biasa. Harapan saya, kegiatan seperti ini dapat terus dikembangkan dan dilestarikan, serta masyarakatnya pun sangat antusias.



    Peringatan 10 Muharam di Desa Gunung Karamat ini menjadi momen yang penting bagi masyarakat untuk berkumpul, berbagi, dan mempererat hubungan sosial serta keagamaan di desa gunung karamat 


    (Ismet / Idris)

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU