NUSANTARANEWS | SUKABUMI – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, pasangan Dedi Mulya-Erwan Setiawan, berhasil meraih kemenangan telak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 25, Kelurahan Palabuhanratu, dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Dari total suara yang masuk 247 suara, pasangan nomor urut 4 tersebut memperoleh 190 suara, jauh mengungguli pesaing-pesaingnya.
Berikut rincian hasil perolehan suara di TPS 25:
Nomor urut 1 pasangan (Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwi Natarina): 5 suara
Nomor urut 2 pasangan (Jeje Wiradinanta-Ronal Surapradja): 11 suara
Nomor urut 3 pasangan (Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie): 31 suara
Nomor urut 4 pasangan (Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan): 190 suara
Jumlah total suara sah di TPS 25 mencapai 237 suara, sementara suara tidak sah 10 suara.
Kemenangan besar ini menunjukkan antusiasme dan dukungan warga Palabuhanratu terhadap pasangan Dedi Mulya-Erwan Setiawan.
Proses pemungutan suara di TPS 25 berjalan lancar tanpa kendala berarti, dengan partisipasi warga yang cukup tinggi. Secara keseluruhan, hasil di TPS 25 memberikan kontribusi positif bagi perolehan suara pasangan nomor urut 4 di tingkat daerah.
Rekapitulasi suara masih berlangsung di tingkat kecamatan dan provinsi untuk menentukan hasil akhir Pilgub 2024. Pasangan Dedi Mulya-Erwan Setiawan optimis dapat melanjutkan tren kemenangan ini di wilayah lainnya.
(Ismet /Budiman)