NUSANTARANEWS | SUKABUMI - Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, menghadiri acara tasyakuran Milad Riungan Jadi Baraya (Rajab) dan Barokah Berkumpul Bersama Orang-Orang Soleh (Bekos) yang digelar di Cibatu LIK, Desa Cibatu, Kecamatan Cisaat, pada Minggu, 5 Januari 2025. Acara tersebut juga sekaligus memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah dengan mengusung tema "Meraih Berkah dalam Indahnya Silaturahmi dan Berbagi."
Dalam sambutannya, H. Marwan mengapresiasi kegiatan tersebut karena selaras dengan visi Kabupaten Sukabumi yang religius. Ia berharap semangat seperti ini terus berlanjut untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan di masyarakat.
"Visi religius ini semakin kuat dengan adanya kegiatan seperti Rajab dan Bekos. Semangat ini harus terus dipertahankan," ujar H. Marwan.
Selain itu, acara ini juga diisi dengan kegiatan sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim, yang menurut H. Marwan merupakan wujud nyata kepedulian terhadap sesama. Ia mengingatkan agar perhatian kepada anak yatim tidak hanya dilakukan setahun sekali, melainkan menjadi kebiasaan.
"Kepedulian kepada anak yatim harus terus dilakukan, jangan hanya saat momen tertentu saja," katanya.
H. Marwan juga menyoroti pentingnya pengawasan terhadap penggunaan gawai dan teknologi oleh anak-anak di tengah kemudahan akses informasi. Ia mengimbau para orang tua untuk memberikan edukasi yang baik kepada anak-anak mereka.
"Berikan pengawasan yang bijak dalam penggunaan gawai untuk melindungi generasi kita," pesannya.
Di akhir acara, H. Marwan berpamitan kepada masyarakat yang hadir, mengingat masa jabatannya sebagai Bupati Sukabumi akan berakhir pada Maret mendatang. Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan selama masa kepemimpinannya dan memohon maaf jika masih ada harapan masyarakat yang belum terpenuhi.
"Saya bersyukur bisa bersilaturahmi di sini. Ini mungkin pertemuan terakhir saya di momen seperti ini sebagai bupati. Semoga pemimpin berikutnya dapat melanjutkan pembangunan yang membawa keberkahan bagi Kabupaten Sukabumi," ujarnya.
Sebagai bentuk penghargaan, panitia kegiatan memberikan cinderamata kepada H. Marwan di penghujung acara.
(Ismet/Sopiyan)