• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Generasi Muda dan TNI Bersatu Bangun Pertahanan Negara yang Modern dan Mandiri

    NUSANTARA NEWS
    Jumat, 18 April 2025, 15.51.00 WIB Last Updated 2025-04-18T08:51:07Z

     


    NUSANTARANEWS| JAKARTA - Dalam menghadapi dinamika ancaman dan perubahan lingkungan strategis yang semakin kompleks, kolaborasi antara militer dan kalangan akademisi menjadi salah satu kunci penguatan sistem pertahanan nasional. Sinergi ini tidak hanya memperkuat sektor keamanan, tetapi juga mendorong kemajuan teknologi dalam negeri.


    Kolaborasi TNI dengan perguruan tinggi di Indonesia semakin intensif, terutama dalam bidang riset dan teknologi. Salah satu contoh nyata adalah keterlibatan mahasiswa dari berbagai universitas, seperti Universitas Telkom Bandung dalam pengembangan teknologi drone bersama TNI. Sementara itu, pengembangan radar dilakukan bersama Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Universitas Riau (UNRI).


    “Ini merupakan bukti nyata kontribusi generasi muda dalam memperkuat pertahanan nasional berbasis inovasi dan kemandirian,” demikian disampaikan Pusat Penerangan TNI dalam rilis resminya.


    Tak hanya dalam ranah teknologi, TNI juga memberi peluang bagi mahasiswa dan lulusan perguruan tinggi untuk bergabung sebagai bagian dari komponen utama pertahanan negara. Melalui proses seleksi yang kompetitif dan terbuka, setiap tahunnya ratusan sarjana dari berbagai disiplin ilmu bergabung sebagai Perwira Prajurit Karier (PA PK). Terbaru, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melantik 805 perwira muda dari jalur sarjana pada 27 Maret 2025 di Mabes TNI, Cilangkap.


    Hubungan antara TNI dan mahasiswa juga diperkuat melalui berbagai forum dialog, diskusi, seminar, dan Focus Group Discussion (FGD) baik di lingkungan kampus maupun institusi militer. Kegiatan ini bertujuan menciptakan hubungan timbal balik yang konstruktif demi kemajuan bangsa.


    Salah satu contoh kegiatan tersebut berlangsung di Universitas Dharmawangsa, Sumatera Utara, pada Kamis (17/4/2025). Dalam FGD yang diinisiasi oleh Aliansi BEM Seluruh Indonesia (BEMSI) wilayah Sumut tersebut, para mahasiswa dari berbagai kampus berdialog langsung dengan pejabat TNI, membahas isu-isu strategis seperti pertahanan negara dan peran generasi muda dalam menjaga keutuhan NKRI. Diskusi berlangsung terbuka dan penuh semangat kebersamaan.


    “TNI dan mahasiswa adalah dua kekuatan penting dalam sejarah bangsa Indonesia. Kolaborasi ini bukan upaya militerisasi, melainkan bentuk nyata dari kemitraan strategis demi Indonesia yang lebih kuat dan berdaulat,” tegas Puspen TNI.


    Melalui semangat kolaboratif dan inklusif, TNI dan mahasiswa terus membangun kerja sama lintas bidang. TNI menyatakan komitmennya untuk tetap adaptif, profesional, dan terbuka terhadap pemikiran-pemikiran baru dari generasi muda. Sinergi ini diyakini akan menjadi fondasi kuat bagi terwujudnya pertahanan negara yang modern dan berbasis teknologi inovatif.


    (Ismet)


    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU